TrendPurwakarta.com – Kabar duka datang dari Provinsi Sumatera Barat, istri dari seorang anggota Polri, yaitu Kombes Pol Cepi Noval, S.I.K., M.H., asal Purwakarta Jawa Barat, yang sempat mengharumkan institusi Kepolisian, telah berpulang ke Rahmatullah.
Almarhumah Mayri Christina merupakan istri yang telah mendampingi dalam suka dan duka selama sang suami berdinas di kepolisian dan ditempatkan di berbagai wilayah penugasan di Nusantara.
Cepi Noval sendiri dikenal baik oleh masyarakat Sumatera Barat, karena selama berdinas sebagai Kapolres Padang Panjang dan Kapolres Pesisir Selatan, ia berhasil meraih hati penduduk pribumi dengan prestasi kerja yang membanggakan serta komunikasi publik yang sangat baik dengan warga lokal.
Kesuksesannya dalam hal pengayoman kemasyarakatan tersebut, Cepi Noval beserta istri diganjar penghormatan secara adat menjadi bagian dari keluarga besar adat Minang Kabau, dengan gelar Sutan Bagindo Rajo.
Hingga pada moment acara perpisahan ketika ia berpindah tugas sebagai Kapolres Pesisir Selatan, seorang anak perempuan siswi sekolah dasar, warga kota Padang Panjang, yang berjualan onde onde langganan Cepi Noval, menghampiri dan menangisi kepindahannya, hal ini sontak menjadi perbincangan di sosial media.
Keviralan tersebut mengundang perhatian pihak televisi nasional, Cepi Noval dan bocah pedagang onde onde bernama Laras tersebut diundang dalam program Talkshow Hitam Putih di Trans 7 yang dipandu oleh Host kenamaan Deddy Corbuzier.
Atas segala kegemilangan kinerja positif tersebut, Cepi Noval kemudian diganjar penghargaan sebagai Polisi Teladan dari Kapolri, Jendral Tito Karnavian pada 26 September 2019 dan kini Cepi Noval berdinas di Mabes Polri sebagai Staf Kapolri bidang Sumber Daya Manusia ( SDM ) POLRI.
Kini sosok Polisi Teladan tersebut telah kehilangan sosok pendamping yang selalu menyertainya dalam berbagai situasi.