TrendPurwakarta.com, Cianjur – Rumah nenek Enah (75) yang layak disebut gubuk reyot berukuran 4×2 meter, warga Kampung Hegarmanah 2 RT 02/09, Desa Nanggalamekar, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Kamis (20/5/2021) lalu sekitar pukul 02, 00 Wib hangus terbakar.
Dengan adanya kejadian itu, Pemerintahan Desa Nanggalamekar bersama Ketua RW /RT dan masyarakat setempat saat ini bergotong royong membangun kembali dengan ukuran yang sama di tempat namun yang berbeda.
Kepala Desa Nanggalamekar Hilman S.Com menjelaskan, Pembangunan rumah milik Nenek Enah, dilaksanakan tidak di tempat semula, melainkan di lahan milik anaknya, “Karena lahan yang dulu ditempati rumah nenek Enah, itu lahan milik PSDA yang posisinya di pinggir saluran Irigasi Sekunder,”kata Kades Hilman.
Selain itu, lanjut Kades, dirinya dan warga merasa riskan takut terjadi hal yang tidak diinginkan semua pihak, “Takut nenek Enah tercebur ke irigasi, karena selain sudah sepuh juga kedua bola matanya sudah tidak bisa melihat apa-apa (Buta),”beber Kades Hilman.
Menurutnya, pembangunan rumah Nenek Enah seluruh biaya matrial ditanggung pihak pemerintah Desa Nanggalamekar, sedangkaan pengerjaan pembangunannya dilaksankan dengan secara gotong royong masyarakat setempat.