TrendPurwakarta.com – Angin Puting beliung menghajar sejumlah rumah warga. Akibatnya belasan rumah di Kampung Sukamaju RT 13/4, Desa/Kecamatan Darangdan, Purwakarta, Jawa Barat tersapu angin puting beliung, Senin (8/3/2021) sore. Kejadian itu diawali dengan adanya hujan yang mengguyur di wilayah tersebut. Salah satunya milik pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo).
Penjabat sementara Kepala Desa Darangdan, Usman membenarkan adanya belasan rumah yang rusak tersapu angin puting beliung sore tadi. Menurutnya, kejadian terjadi pukul 15.00 WIB.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Ada sekitar 14 rumah yang rusak termasuk salahsatunya majlis taklim. Kebanyakan yang rusak itu atap-atapnya dan tidak sampai menyebabkan rumah ambruk,” katanya, kepada awak media.
Saat ini pihak desa dibantu warga setempat tengah melakukan pendataan rumah-rumah warga yang terdampak bencana angin puting beliung ini.