Bupati Purwakarta Salurkan Bantuan Beras dan Pantau Vaksinasi Ke Pelosok Desa

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika beri bantuan kepada warga desa

TrendPurwakarta.com – Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika terus menyalurkan beras welas asih (kasih sayang) kepada masyarakat yang membutuhkan. Sejak pagi hari, orang nomor satu di Purwakarta ini sudah berkeliling ke penjuru daerah. Masuk kampung keluar kampung, untuk membagikan beras, telur, biskuit, dan susu.

Mojang Purwakarta tahun 1999 ini tidak sampai hati bila sampai ada warganya yang tidak makan dalam kondisi sulit imbas pandemi Covid-19. Tidak kenal lelah. Pada hari Rabu 15 September 2021, sebanyak lima kampung di Kecamatan Darangdan, ia kunjungi.

Ambu Anne mengunjungi Kampung Cikokosan Desa Nagrak, Kampung Ciwaru Desa Gunung Hejo. Kampung Sinarmanah Desa Sinarmanah. Kemudian di Desa Darangdan. Lanjut ke Kampung Sawit Kaler Desa Sadarkarya.

Di Kampung Cikokosan Desa Nagrak, Kecamatan Darangdan. Ambu Anne mengunjungi Posbindu Majlis Ta’lim Nurul Falah. Ia membagikan biskuit dan susu untuk lansia. Ia juga membagikan cendramata lainnya kepada warga setempat.

Selanjutnya di Kampung Ciwaru Desa Gunung Hejo, Ambu Anne membagikan 100 paket Beras Welas Asih dan telur kepada warga. Begitu juga di Kampung Sinarmanah Desa Sinarmanah, Ambu Anne membagikan beras welas asih dan telur di Majlis Ta’lim Miftahussaadah.

Ia juga memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di GOR Pamidangan Bale Desa Darangdan. Dengan target sasaran sebanyak 1000 dosis vaksin untuk masyarakat sekitar.