Ketua DPRD Purwakarta Hari Ini Menghadiri Kegiatan Launching Penyaluran BST dan Beras

Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi, SM menyerahkan bantuan beras kepada warga disaksikan oleh Kepala Dinas Sosial setempat, Asep Surya Komara

TrendPurwakarta.com – Ketua DPRD Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, H. Ahmad Sanusi, SM., menghadiri kegiatan launching penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementrian Sosial senilai Rp 600 ribu dan bantuan beras yang disalurkan melalui Badan Usaha Logistik (Bulog).

Launching penyaluran BST dan penyaluran bantuan beras dilaksanakan di lingkungan kantor Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Purwakarta, Maya Datar, hari ini, Minggu (18/8/2021). Acara launching penyaluran BST dan beras dilakukan oleh Bupati Purwakarta, Hj. Anne Ratna Mustika, SE disaksikan oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) antara lain Ketua DPRD H. Ahmad Sanusi, Dandim 0619/PWK, Letkol Krisrantau, Kapolres AKBP Ali Wardana dan unsur lainnya.

Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi, SM (baju putih) mendampingi Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika saat peluncuran bantuan beras di masa PPKM Darurat

Pada kesempatan acara launching penyaluran BST dan bantuan beras dimasa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang dimulai sejak tanggal 3 Juli hingga tanggal 20 Juli 2021 mendatang, Ketua DPRD Purwakarta berpesan kepada penerima BST dan Bantuan beras, agar dapat memanfaatkan bantuan digunakan sebagaimana mestinya dan bisa meringankan beban ekonomi dimasa PPKM Darurat.