Pesan Bupati Purwakarta Pada Peringatan HUT Korpri ke-51: ASN Harus Siap Go Digital Jangan Gaptek

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika pada peringatan HUT Korpri ke-51 tahun 2022

2. Kegiatan donor darah dilaksanakan dari tanggal 20 sampai 12 November dengan donor darah bertempat di gedung PMI Purwakarta menghasilkan 90 labu yang diikuti dari perwakilan setiap perangkat daerah minimal 5 orang pegawai,

3. Kegiatan jalan santai keluarga besar Korpri pada hari minggu tanggal 27 November 2022 dimulai dari start di alun-alun Pasanggrahan Pajajaran hingga finis di GOR Purnawarman dan ini dilanjutkan dengan pemberian hadiah doorprize diikuti kurang lebih 1600 anggota Korpri,

4. Kegiatan ziarah ke taman makam pahlawan dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan sirna raga, pada senin 28 November 2022 dengan peserta dewan pengurus korpri Purwakarta pejabat eselon 2 dan 3 setiap perangkat daerah, camat dan sekretaris camat

5.Pelayanan KB di 20 puskesmas dan 1 klinik, dilaksanakan di 20 puskesmas yang tersebar di Kabupaten Purwakarta dan klinik Wijaya Kusuma yang dilaksanakan pada hari Senin 28 November 2022, dengan laporan hasil pelayanan jumlah akseptor, IUD 134 orang, implan sebanyak 303 orang, MOP 8 orang, total jumlah akseptor 445 orang,

6. Kegiatan penanaman pohon dilaksanakan Kecamatan Bungursari desa Bungursari pada hari Senin tanggal 28 November 2022 bekerjasama dengan Kodim 0619 Purwakarta, sebanyak 3000 pohon terdiri dari pohon mahoni Ketapang dan pohon mangga,

7. Upacara puncak HUT Korpri ke-51 yang dilaksanakan pada pagi hari ini, Selasa, 29 November 2022 pada hari ini juga dilaksanakan atau disampaikan penghargaan ASN berprestasi tingkat kabupaten Purwakarta hasil seleksi yang dilaksanakan bagi PNS yang memiliki prestasi kerja dan perilaku teladan dalam melaksanakan tugas pemerintahan.

Korpri menyumbangkan 49 kursi roda kepada masyarakat di HUT ke-51 tahun 2022

(jainul abidin/hms)