Tidak Ada Dualisme Kepemimpinan di Purwakarta, Yang Ada Persaingan Antara Kekuasaan dan Kekuatan

  • Oleh: Memet Hamdan

Judul – “ADA DUALISME KEPEMIMPINAN DI PURWAKARTA ?” – ini buat saya sangat menarik, karenanya saya punya keinginan untuk bisa hadir pada acara diskusi Talk Show Ini Purwakarta Bukan Purwakartun

Saya sependapat dengan beberapa partisipan/nara sumber yang menyatakan tidak ada DUALISME itu di Purwakarta.

Yang saya temukan jawaban atau kesimpulannya adalah “TIDAK ADA” Dualisme itu. Yang ada adalah “PERSAINGAN ANTARA KEKUASAAN DAN KEKUATAN“.

Sejatinya, hal ini tidak boleh ada. Lantas apa yang harus dilakukan ?

Kekuasaan harus menampilkan “sikap dan jatidiri”-nya sebagai pemegang kekuasaan. Karena dia memegang kekuasaan itu resmi setelah melalui proses “pemilihan” yang tuntas dan resmi sesuai perundang-undangan.