“Secara keseluruhan komunikasi insan pers di Purwakarta dengan Pemerintah Daerah sudah baik, meskipun ada beberapa yang sulit sekali untuk berkomunikasi secara langsung,” ucapnya.
Sebagai penutup Ambu Anne berkomitmen selama kepemimpinan dirinya insan pers dipastikan akan mudah mendapatkan akses informasi terutama terkait pemberitaan program-program yang ada di Pemerintah Daerah sebagai salah satu upaya mendukung keterbukaan informasi.
Sementara Ketua PWI Perwakilan Purwakarta, Asep Yadi Sobana juga mengapresiasi respon dan bentuk sinergitas yang sudah dilakukan oleh jajaran Pemkab Purwakarta terhadap kerja-kerja jurnalistik insan pers di Purwakarta.
“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada bupati khususnya yang sangat merespon kegiatan HPN tahun 2021 ini yang diselenggarakan PWI Purwakarta secara virtual secara nasional ini,” ujarnya seraya mengucapkan terimakasih kepada jajaran Diskominfo Kabupaten Purwakarta yang sudah memfasilitasi terselenggaranya kegiatan ini dan para pihak yang telah berkontribusi pada acara HPN di Kabupaten Purwakarta tahun ini. (001)