TrendPurwakarta.com – Sebanyak 59 KK calon penerima manfaat sanitasi warga Desa Ciririp, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta, Jabar. Sosialisasi tahap awal kali ini merupakan untuk pembekalan bagi KSM Kelompok Swadaya Masyarakat yang nanti menularkan pemahaman kepada calon penerima manfaat Sanitasi yang di biayai dari DAK APBN tahun 2025.
Kabarnya warga Desa Ciririp calon penerima manfaat sanitasi menyambut antusias program tersebut. Hal ini di katakan oleh Kepala Desa Ciririp Agus Permana Putra, Selasa [22/4 ] di tempat acara sosialisasi. Selama ini warga buang air besar ke toilet umum dan ke sungai, dikesempatan yang sama Kades Agus menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Dinas PERKIM yang telah memberikan bantuan fasilitas sanitasi dan masyarakat berharap agar bantuan tersebut dapat terwujud dengan tepat waktu, harap Kades Agus.