TrendPurwakarta.com – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) mulai diimplementasikan di beberapa sekolah di Kabupaten Purwakarta, Senin, 6 Januari 2025. Untuk tahap awal, program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto itu dilakukan di sejumlah sekolah yang tersebar di Kecamatan Purwakarta Kota.
Mulai dari PAUD Al-Mardiyyah, MI Pagelaran, TK Pasundan, TK Purnama, SDN 2 Nagri Kaler, SDN 3 Nagri Kaler, SDN 9 Nagri Kaler, SDN 10 Nagri Kaler dan terakhir di SMPN 7 Purwakarta di Jalan Veteran.
Di SMPN 7 Purwakarta, pelaksanaan Makan Bergizi Gratis berlangsung lancar meski ada beberapa catatan. Di antaranya terkait pendistribusian yang molor dari jadwal yang telah ditetapkan. Dikonfirmasi terkait hal ini, Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang juga Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0619/Purwakarta Kapten Inf Rasam menyebutkan, secara keseluruhan hari pertama program Makan Bergizi Gratis sukses terlaksana.
“Alhamdulillah, makanan bergizi tersampaikan ke para siswa. Di SMPN 7 Purwakarta ini kami distribusikan 835 porsi,” kata Rasam kepada wartawan di lokasi kegiatan.
Rasam mengungkapkan, ada kendala teknis yang membuat proses distribusi agak terkendala, terutama dari segi teknis. “Jadi kan porsinya harus benar-benar sesuai dengan yang ditetapkan oleh ahli gizi. Jumlah nasi dan lauknya harus sesuai, sehingga menuntut keterampilan para pekerja di dapur SPPG. Masih dicari formula atau alur tepatnya,” ujar Rasam.