Ketua Komisi IV DPRD Purwakarta Menerima Kunjungan Outing Class Murid SD Islam Al-Ghozali

Dari kiri: Ketua Bapemperda yang juga anggota Komisi IV, Said Ali Azmi; Ketua Komisi IV DPRD Purwakarta Ricky Syamsul Fauzi dan para guru SD Islam Al-Ghozali

TrendPurwakarta.com – Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Ricky Syamsul Fauzi, SH., menerima kunjungan Outing Class murid SD Islam Al-Ghozali Purwakarta, Kamis 26 September 2024.

Selain Ketua Komisi IV Ricky Syamsul Fauzi juga hadir Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Said Ali Azmi yang akrab disapa bang Jimmy.

Murid SD Islam Al-Ghozali saat mengadakan kunjung outing Class ke DPRD

Para murid SD SD Islam Al-Ghozali Purwakarta yang beralamat di Jl. Ibrahim Singadilaga No.39, Nagri Kaler, Kec. Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat (Koncara) yang mengadakan outing class ke gedung DPRD Purwakarta yang beralamt di Jalan Pramuka, Desa Mekargalih, Kecamatan Jatiluhur itu berjumlah 53 orang murid kelas VI didampingi 4 orang guru kelas dengan koordinator guru Muhammad.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Komisi IV DPRD Purwakarta Ricky Syamsul Fauzi menjelaskan dan memperkenalkan jumlah anggota DPRD Purwakarta masa jabatan 2024-2029, “Jumlah anggota DPRD Purwakarta masa jabatan 2024-2029 sebanyak 50 orang dari 10 (sepuluh) partai hasil Pemilihan Legislatif 2024,”ujar Ricky.

Ricky juga menjelaskan tugas dan fungsi anggota DPRD yaitu:

  1. Membentuk Perda (Peraturan Daerah) dibahas dengan Bupati untuk mendapat persetujuan bersama
  2. Menetapkan Anggaran APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah).
  3. Melaksanakan Pengawasan terhadap pelaksanaan Peraturan Daerah dan Peraturan Perundang-undangan lainnya,

Selain menjelaskan tugas dan fungsi anggota DPRD, Ricky juga menjelaskan Alat Kelangkapan Dewan (AKD), “AKD adalah alat kelengakapan dewan seperti Komisi-komisi. Ada 4 komisi yakni Komis 1 membidangi pemerintahan, Komisi 2 membidangi Ekonomi dan Keuangan, Komisi 3 membidangi Pembangunan, Komisi IV membidangi Kesejahteraan Rakyat,”paparnya.