Tim AFI Sumsel Akan Berangkatkan 26 Atlet Untuk Mengikuti Eksbisi di PON XXI Aceh

“Floorball memang belum menjadi cabang olahraga resmi di PON XXI nanti, baru eksebisi. Tapi jangan dianggap main-main saat bertanding, kuncinya main sungguh-sungguh, Insya Allah akan meraih medali,” kata Rubi.

Rubi mengaku, Sumsel memiliki potensi besar untuk bisa meraih medali pada gelaran eksebisi PON XXI tersebut. Pasalnya, Sumsel memiliki sumber daya atlet yang cukup baik dan mumpuni.

“Tentu harapannya bahwa olahraga floorball ini nanti akan bisa dipertandingkan di PON, tentu melalui ekshibisi nanti akan kami tunjukkan dari seluruh pemprov prestasinya, kami yakin kalau floorball Sumsel bisa menunjukkan prestasinya di tingkat nasional,” jelas Rubi yang juga Ketua AFI Kota Palembang

Ketua Koni Kota Palembang Anton Nurdin yang ikut melepas Atlet Floorball Sumsel berpesan kepada semua atlet untuk maksimal pada setiap pertandingan walaupun floorball ini hanya peserta Eksibisi di PON XXI ini.
“Floorball ini memang menjadi salah satu cabang olahraga yang akan ikut ekshibisi namun tidak ada kemungkinan pada PON berikutnya pada 2028, floorball sudah bisa menjadi salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan,” kata Ketua KONI Kota Palembang Anton Nurdin.

Sementara Pelatih Floorball Sumsel Roma Donny menambahkan,
untuk persiapan tim, Roma mengaku para atlet sudah melakukan latihan secara intensif sejak awal tahun 2024. Timnya akan mempersembahkan prestasi terbaik untuk floorball Sumsel pada PON XXI ini. (Syaiful Jabrig)