TrendPurwakarta.com -Hj Neng Supartini P. S. Ag, MM Wakil Ketua DPRD Purwakarta dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB ) menggelar reses masa sidang ke-3 DPRD Purwakarta Periode 2019-2024
di lingkungan Daerah Pemilihan (Dapil) II Kecamatan Campaka, Cibatu, Bungursari, dan Babakancikao
Neng Supartni mengunjungi lingkungan RT 08 RW 04 Desa Babakancikao, Kecamatan Babakancikao, Purwakarta, Jawa Barat, Selasa, 23 Agustus 2022.
Dalam paparannya, bu Neng – demikian sapaannya – berjanji akan terus mengawal aspirasi masyarakat di sisa masa jabatan anggota DPRD Purwakarta periode 2019-2024.
“Saya tidak akan lupa dengan konstituen saya. Saya siap menampung aspirasi tokoh pemuda, masyarakat dan ulama di Kecamatan Babakancikao,” kata Neng.
Sebagai anggota dewan, dirinya selama ini tidak tinggal diam. Tetap mengawal seluruh aspirasi dan program pemerintah agar efektif terlaksana di tengah masyarakat.
“Semisal program pemulihan ekonomi, saat ini masyarakat tengah berproses adaptasi dari pendemi menuju endemi. Aspirasi yang saya dengar, bagaimana pemulihan ekonomi itu, menyasar semua masyarakat yang terdampak pandemi Covid 19,” ujar Neng.
Banyak masyarakat kehilangan mata pencaharian, tak sedikit juga yang diberhentikan sepihak dari perusahaan.
“Lalu, konstituen saya bertanya, adakah bantuan pinjaman dari pemerintah, adakah pinjaman lunak bunga ringan, saya jawab ada,” ucap Neng.