TrendPurwakarta.com – ( Jakarta ) – Jasa Tirta II berhasil meraih capaian membanggakan dengan memperoleh penghargaan kategori “Silver Rank” untuk Sustainability Report pada acara The 17th Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2021. Penghargaan tersebut diterima oleh Manajer Humas Iskandar J. Harahap selaku perwakilan Jasa Tirta II di Hotel Raffles Jakarta, Rabu, 17 November 2021.
Jasa Tirta II dinilai telah menerapkan prinsip-prinsip Governance di segala proses bisnis dan berbagai program kegiatan sesuai SDGs (Sustainable Development Goals) melalui penerapan tanggung jawab sosial dan serangkaian kebijakan yang sesuai dengan tujuan pembangunan berkelanjutan.
Dukungan terhadap SDGs diimplementasikan dengan menautkan berbagai program kegiatan di Jasa Tirta II dengan panduan SDG Compass yang diterbitkan oleh GRI, United National Global Compact, dan World Business Council for Sustainanable Development (WBCSD) .
Sekretaris Perusahaan Jasa Tirta II Nandang Munandar mengatakan, penilaiannya berdasarkan ikhtisar kinerja ekonomi, sosial, dan lingkungan berkelanjutan Jasa Tirta II di tahun 2020 yang telah dilaksanakan diantaranya kontribusi aktif kepada negara dalam memenuhi kewajiban perpajakan dan deviden, mampu mempertahan kan Rasio Z—score diatas standar minimum perusahaanyang mampu berkelanjutan di tengah pandemi Covid-19.
“Guna menjaga ketahanan pangan dan energi, untuk pekerjaan kritikal seperti pemberian air untuk irigasi, air baku dan pembangkitan PLTA kita tetap melaksanakan secara full operation. Tentu dengan tetap memperhatikan kesehatan, keselamatan dan keamanan karyawan,” ucap Nandang Munandar