TrendPurwakarta.com – Kedepan, Kabupaten Purwakarta digadang-gadang bakal menjadi salah satu daerah pertanian penghasil komoditas bawang merah. Kini, Pemkab Purwakarta tengah menyiapkan lahan seluas 30 hektar untuk ditanami komoditas sayuran yang suka bikin air mata keluar itu.
Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengatakan, sebagai langkah awal, Pemkab Purwakarta bersama para warga, petani, menggandeng sektor swasta untuk bekerja sama menggarap lahan pertanian seluas 30 hektar di Desa Bojong Timur, Kecamatan Bojong untuk ditanami bawang merah.
“Uji coba tanam bawang merah sudah kita lakukan di laboratorium pertanian Kebon Ambu di Desa Parakan Garokgek, Kecamatan Kiarapedes, dan hasilnya cukup menggembirakan, kita anggap berhasil. Artinya bawang merah bisa tumbuh subur di wilayah Purwakarta,” kata Anne, Jumat (18/12/2020) di Kiarapedes.
Menurutnya, laboratorium pertanian Kebon Ambu itu, luasnya hanya sekitar 6 hektar. Dirasa masih kurang ia juga berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk memanfaatkan lahan-lahan tidur di wilayah Purwakarta. “Sudah ada yah, 30 hektar di wilayah Kecamatan Bojong,” tuturnya.