SPV Raih Penghargaan Program Pencegahan dan Penanggulangan COVID-19 Terbaik di Tempat Kerja

”Program-program dari kegiatan kita itu memang sudah terencana dan kita bagi kedalam tiga tahapan. Pertama kita pasti memberikan informasi kepada para pegawai terkait kebijakan kantor, bahaya covid, dan juga rencana yang akan dijalankan agar pegawai merasa tenang. Kedua adalah mengajak pegawai untuk berpartisipasi dalam program-program yang telah direncanakan kantor,” tutur Yana Apriyandi, Ketua Satgas COVID-19 SPV dan SHE Manager.

Dalam tahapan yang terakhir Yana melanjutkan penjelasannya bahwa melakukan pencegahan terhadap penyebaran juga menjadi elemen yang sangat penting. ”Tahap yang ketiga adalah mitigasi, ini dilakukan agar situasi COVID-19 di kawasan SPV tetap terkontrol,” lanjutnya.

Atas perencanaan yang matang, program yang kreatif, serta komitmen yang diwujudkan, SPV dapat meraih penghargaan. SPV menerima penghargaan Program Pencegahan dan Penanggulangan COVID-19 di Tempat Kerja pada Jumat (10/06) di Kantor UPTD Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah II yang berlokasi di Karawang Barat.

Terakhir kali, menjelang lebaran 2022 ini, SPV juga kembali mengadakan vaksinasi massal yang diselenggarakan di kawasan SPV di Cicadas Purwakarta untuk mewujudkan program mudik sehat dan aman di era pandemi.

Pemerintah juga turut menghimbau agar perusahaan tetap berhati-hati meski aturan terkait COVID-19 juga sudah mulai melonggar. “Meski pemerintah sudah mulai memberi kelonggaran terkait aturan COVID-19 namun SPV tetap terapkan protokol kesehatan secara disiplin. Karena, menjaga suasana dan lingkungan kerja yang sehat adalah bagian dari upaya keberlanjutan yang perusahaan bisa terapkan,” jelas Yana Apriyandi.

SPV sebagai bagian dari Lenzing group global yang mengedapankan konsep keberlanjutan dalam setiap program dan bisnisnya, masih akan tetap melakukan pengawasan dan juga menjaga protokol kesehatan meski aturan sudah mulai mereda. Dalam berbagai proses vaksinasi dan juga pengawasan, SPV juga bekerjasama dengan Puskesmas setempat.

”Kami dari Puskesmas selalu bekerjasama dengan SPV dalam berbagai kegiatan kesehatan. Sebagai mitra program kesehatan SPV, kami juga mendukung berbagai kegiatan vaksinasi masal yang digaungkan SPV untuk mendukung pemulihan ekonomi dan lingkungan kerja yang sehat,” tutup Eka Kapus Maracang, Kepala Puskesmas dan Mitra Program Kesehatan SPV.***budi